Anak-anak Masa Depan Keluarga
13 Februari 2019 11:43:18 WITA
Keberhasilan karir seseorang tidak semata-mata ditentukan oleh nilai akademis saat mengenyam pendidikan di sekolah namun, ditentukan oleh kemampuan soft skill, yaitu kemampuan berkomunikasi, kerja sama, menyelesaikan masalah, toleransi, dan sejenisnya yang diperoleh saat masih usia anak-anak karena sekitar 80 persen otak anak berkembang pada usia 0-6 tahun, atau dikenal sebagai masa emas tumbuh kembang anak. Pada masa anak-anak itulah menentukan apakah ketika beranjak dewasa ia mampu menghadapi tantangan, memiliki semangat belajar tinggi, dan berhasil dalam pekerjaan.
Jangan sesali anak bila besar nanti bersikap cuek, tidak peduli lingkungan sosial, kurang percaya diri, cepat putus asa bahkan suka bertindak kasar terhadap orang lain. Semua itu tidak terlepas dari pendidikan yang ia terima saat masih anak-anak. Bagaimana perlakuan orang tua dan keluarga terhadap anak, maka seperti itulah nanti perilaku yang akan terbentuk pada diri anak saat besar nanti.
Untuk dapat membentuk jati diri anak yang sesuai harapan, maka orang tua juga perlu mendapatkan pengetahuan pola asuh anak yang baik dan benar melalui kegiatan Bina Keluarga Balita (BKB) yang pelaksanaannya terintegrasi dengan kegiatan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) setiap bulan. Apabila Posyandu menitikberatkan pada aspek kesehatan fisik, maka BKB fokus pada perkembangan mental anak guna mempersiapkan generasi tangguh masa depan keluarga.
Ayoo, tunggu apalagi.. segera datang ke Posyandu terdekat untuk memperoleh pengetahuan Tumbuh Kembang Anak sesuai usianya secara Gratis melalui Kelompok Kegiatan Bina Keluarga Balita (BKB).
Jadwal kegiatan Posyandu dan BKB Desa Julah sesuai Dusun penyelenggara :
- Dusun Kawanan setiap tanggal 9
- Dusun Kanginan setiap tanggal 10
- Dusun Batugambir setiap tanggal 11
Catatan : kegiatan menyesuaikan apabila jadwal diatas jatuh pada hari minggu atau hari libur.
Komentar atas Anak-anak Masa Depan Keluarga
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- KEGIATAN POSYANDU KAMBOJA BD BATUGAMBIR, DESA JULAH BULAN NOVEMBER 2024
- PEMBAGIAN BLT DANA DESA TAHAP XI BULAN NOVEMBER 2024
- KEGIATAN POSYANDU MELATI BD KAWANAN, DESA JULAH BULAN OKTOBER 2024
- PEMBAGIAN BLT DANA DESA TAHAP X BULAN OKTOBER 2024
- PEMBAGIAN BLT DANA DESA TAHAP IX BULAN SEPTEMBER 2024
- PELAKSANAAN PEKAN IMUNISASI NASIONAL (PIN) POLIO TAHAP II TAHUN 2024
- BULELENG DEVELOPMENT FESTIVAL 2024
Facebook Desa Julah
Mohon Bantu Kami,
×